Hendak Digelapkan, Mobil Rental Asal Bali Berhasil Digagalkan Polres Situbondo dan Dikembalikan Ke Pemilik

    Hendak Digelapkan, Mobil Rental Asal Bali Berhasil Digagalkan Polres Situbondo dan Dikembalikan Ke Pemilik
    Kapolres Situbondo menyerahkan langsung satu unit kendaraan minibus kepada pemiliknya

    SITUBONDO – Satu unit mobil berjenis minibus asal Bali yang hendak digelapkan diwilayah hukum Polres Situbondo berhasil digagalkan dan diamankan petugas dan langsung diserahkan kembali ke pemiliknya.

    Kapolres Situbondo AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto, S.H., S.I.K., M.H. menyerahkan langsung satu unit mobil minibus yang berhasil diamankan tersebut.

    Penyerahan kendaraan jenis mini bus Toyota Hiace tersebut berlangsung di halaman Mapolres Situbondo, Jumat (6/10/2023). 

    Dalam penyerahan surat kendaraan, kunci kontak dan mobil, Kapolres Situbondo didampingi Kasat Reskrim AKP Momon Suwito Pratomo, S.H, Kasat Lantas AKP Suwarno, SH dan Kasi Humas Iptu Achmad Soetrisno.

    Kapolres Situbondo AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto menyampaikan sebelumnya personel Satlantas Polres Situbondo menerima laporan pengaduan dari masyarakat terkait adanya mobil rental dari Bali yang diduga akan digelapkan di Situbondo.

    Laporan masyarakat langsung direspon cepat oleh personel gabungan Polres dan Polsek Jajaran melakukan penyekatan sehingga berhasil mengamankan satu unit mobil rental Toyota Hi-Ace Nomor Polisi DK 7269 GC di jalan raya Pantura Banyuwangi - Situbondo masuk wilayah Kecamatan Kapongan Kabupaten Situbondo.

    Menurut keterangan Owner rental Bali, Putu Oka Sujiatmika Selasa 3 Oktober kendaraan tersebut disewakan di pulau Bali  sesuai kesepakatan awal namun tiba-tiba mobil  dilarikan ke pulau Jawa diduga akan digadaikan.

    “Atas dasar laporan tersebut, respon cepat petugas dilapangan mobil rental yang diduga akan digelapkan itu berhasil diamankan diwilayah Kapongan” terang Kapolres Situbondo.

    Lebih lanjut, Kapolres Situbondo AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto mengimbau kepada seluruh masyarakat tetap hati-hati dan jaga keamanan kendaraan. 

    Sebisa mungkin kendaraan pribadi maupun rental dilengkapi dengan sistem keamanan sehingga bila terjadi hal yang tidak diinginkan dapat segera ditemukan petugas.

    “Masyarakat harus hati-hati terhadap modus kejahatan seperti penggelapan kendaraan rental, sehingga untuk antisipasi perlu system keamaan dipasang pada kendaraan misalnya GPS sehingga mudah untuk dilacak” imbau Kapolres Situbondo

    Sementara itu, tiga orang  yang membawa mobil milik korban yg  rencananya akan digelapkan berhasil diamankan dan saat ini dilakukan pemeriksaan guna menggali motifnya.

    situbondo jawa timur
    Hariyono

    Hariyono

    Artikel Sebelumnya

    UMKM dan Wisata Jatim Terdongkrak Event...

    Artikel Berikutnya

    POSBAKUMADIN Cabang Banyuwangi Peringati...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Pemimpin Korup Itu Mengkorupsi Janjinya Sendiri
    Polresta Banyuwangi Gelar Razia Serentak Miras Ilegal, Ribuan Botol Miras Berhasil Diamankan
    KN. Ular Laut-405 Bakamla RI Selamatkan Kapal Terombang Ambing di Laut Flores
    Hendri Kampai: Banyak Berjanji tapi Minus Realisasi, Siap-Siap Ditinggal Rakyat dan Berakhir dengan Gelar 'Raja Ngibul'
    Hendri Kampai: Raja Itu Orang Pertama untuk Disalahkan, Orang Terakhir untuk Dipuji

    Ikuti Kami